JEMBER,Waskita24.com Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan peningkatan infrastruktur pertanian di wilayah binaannya, Babinsa Desa Gelang, Koramil 0824-17/ Sumberbaru, Serda Didik H, melaksanakan pendampingan dan pengecekan proyek Oplah (Operasi Pemeliharaan Jaringan Irigasi dan Rawa) di Desa Gelang, Kecamatan Sumberbaru, Kabupaten Jember, pada Sabtu (01/11/2025).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh PPL Gelang Bapak Hari M, Konsultan proyek Bapak Ifan, Kapoktan Ngudi Lestari Bapak Zaini, serta Kapoktan Ngudi Rukun Bapak Rohim. Pendampingan ini bertujuan memastikan proses pengerjaan proyek berjalan sesuai rencana dan spesifikasi yang telah ditetapkan.
Adapun sasaran kegiatan meliputi dua kelompok tani. Poktan Ngudi Lestari tengah mengerjakan pembangunan bangunan sadap, boks tersier, dan pintu air dengan progres mencapai 75 persen. Sementara Poktan Ngudi Rukun akan melaksanakan pekerjaan normalisasi saluran air dan pembuatan bendung bronjong yang masih menunggu pengiriman material.
Meski terkendala faktor cuaca dan akses distribusi material yang cukup sulit, kegiatan berjalan dengan baik dan lancar. Babinsa Serda Didik H menegaskan pentingnya pengawasan bersama agar hasil pembangunan dapat bermanfaat maksimal bagi petani.
“Kami bersama PPL dan kelompok tani terus berkoordinasi agar pekerjaan ini selesai tepat waktu dan berkualitas. Proyek Oplah ini sangat penting untuk memperlancar irigasi lahan pertanian, sehingga hasil panen ke depan dapat meningkat,” ujar Serda Didik.
Kegiatan pendampingan ini menjadi bentuk nyata sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan nasional melalui perbaikan jaringan irigasi pertanian di wilayah pedesaan.


