Danramil 0824/17 Sumberbaru Laksanakan Komsos, Tegaskan Komitmen Sinergi dengan Mitra Wilayah

JEMBER,Waskita24.com Dalam rangka mempererat silaturahmi dan membangun sinergitas lintas sektoral, Danramil 0824/17 Sumberbaru, Kapten Inf Abdul Muntolib, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) pada Senin (07/07/2025) di wilayah Kecamatan Sumberbaru, Kabupaten Jember. Kegiatan ini menjadi ajang perkenalan dirinya sebagai pejabat Danramil yang baru.

Komsos dilaksanakan di dua lokasi strategis, yakni Desa Rowo Tengah dan Pondok Pesantren Miftahul Muftadiin. Turut mendampingi dalam kegiatan tersebut Pelda Andika (Batiwanwil), Serma Tarmuji (Babinsa Rowo Tengah), dan Serka Kukuh (Babinsa Sumberagung). Hadir pula Ketua BPD Rowo Tengah Bapak Holyadi dan Pimpinan Ponpes KH Musleh.

Dalam sambutannya, Danramil Kapten Inf Abdul Muntolib menegaskan komitmennya untuk terus bersinergi dan mendukung seluruh elemen masyarakat di wilayah Sumberbaru.

 “Sebagai pejabat baru di Koramil 17 Sumberbaru, saya ingin memperkenalkan diri kepada seluruh tokoh masyarakat dan instansi di wilayah. Kami siap bersinergi dalam menjaga kondusifitas dan mendukung program-program strategis, termasuk ketahanan pangan dan pipanisasi,” ujarnya.

Beliau juga menekankan pentingnya kemitraan antara TNI dengan masyarakat sebagai pilar ketahanan wilayah. “Koramil adalah milik rakyat, dan keberadaan kami tidak akan berarti tanpa dukungan masyarakat. Maka dari itu, kami akan selalu terbuka dalam berkoordinasi dan berkolaborasi,” tambahnya.



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama